ROUTE

Sungai Elo 
Sungai Elo memiliki 5 jeram. Setiap jeram masing-masing mempunyai karakter yang berbeda. Antara jeram satu dan yang lainnya dipisahkan dengan aliran tenang.
Dari segi keamanan, peserta akan dilengkapi dengan peralatan keselamatan seperti: jaket pelampung dan helm pengaman. Setiap perahu juga akan dipandu seorang river guide yang berpengalaman dan ramah.
Jarak tempuh arung jeram Elo kuranglebih 13 km, dengan waktu tempuh 2-3 jam tergantung keinginan. Terminal pemberangkatan terletak di desa blondo dan terminal pendaratan di Desa Mendut, Mungkid, Magelang.



Sungai Progo Bawah
Trip ini khusus bagi anda yang ingin merasakan sensasi sungai terbesar di Pulau Jawa dengan Grade IV-V. Jantung anda akan berdegub kencang seiring denga ndeburan air ke arah muka.

Trip dimulai dari Desa Klangon, Kecamatan Muntilan, Kabupaten Magelang, dan berakhir di Desa Ndekso kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.


Sungai Serayu
Mata airnya berasal dar pegunungan Dieng, berliku liku mengalir ke arah barat di punggungan tengah pulau Jawa. Kondisi inilah yang menyebabkan gradien (beda tinggi pada 2 tempat) menjadi curam sehingga jeram-jeramnya cukup menantang (kelas III-IV)

Petualangan dimulai dari desa Selomerto, Kabupaten Wonosobo dan berakhir di desa Sngomerto Kabupaten Banjarnegara sepanjang 19 km dan ditempuh dalam waktu 3-4 jam.

Trip ini berangkat dari Magelang pagi hari dan kembali sore hari atau dengan perjanjian ta bertemu di Wonosobo.

Tentang Netral Rafting

Netral Rafting  Salah satu operator Rafting di Sungai Ello maupun di Sungai Progo yang membentang luas di Kabupaten Magelang adalah Netr...